Beranda | Artikel
Menyambut Ramadhan - Tarhib Ramadhan (Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.)
Minggu, 22 Juni 2014

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Yahya Badrusalam

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.

Ringkasan Ceramah Agama: Menyambut Ramadhan (Tarhib Ramadhan)

Sebentar lagi, kita akan menghadapi sebuah bulan yang mulia. Bulan yang sangat mulia di sisi Allah Subhanahu wa Ta’ala. Dia adalah bulan yang disyariatkan kita untuk berpuasa. Dia adalah bulan yang diturunkan padanya Al-Qur’an. Dia adalah bulan yang kaum Muslimin bergembira dengan berbuka puasa dan bersahur, serta bergembira dengan mengamalkan sebuah ibadah yang agung.

Ramadhan adalah bulan istimewa, tamu yang agung. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam telah menyebutkan keistimewaan bulan Ramadhan:

إِذَا كَانَ أَوَّلُ لَيْلَةٍ مِنْ شَهْرِ رَمَضَانَ ، صُفِّدَتِ الشَّيَاطِينُ وَمَرَدَةُ الْجِنِّ ، وَغُلِّقَتْ أَبْوَابُ النَّارِ فَلَمْ يُفْتَحْ مِنْهَا بَاب ، وَفُتِّحَتْ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ فَلَمْ يُغْلَقْ مِنْهَا بَاب ، وَيُنَادِي مُنَادٍ يَا بَاغِيَ الْخَيْرِ أَقْبِلْ ، وَيَا بَاغِيَ الشَّرِّ أَقْصِرْ ، وَلِلَّهِ عُتَقَاءُ مِنَ النَّارِ وَذَلكَ كُلُّ لَيْلَةٍ

“Pada malam pertama dari bulan Ramadhan, maka setan-setan dan jin-jin yang sangat jahat akan diikat, ditutup pintu-pintu neraka dan tidak ada satu pun pintu neraka yang dibuka, dibuka pintu-pintu surga dan tidak ada satu pun pintu surga yang ditutup, dan akan ada penyeru berkata, “Wahai yang menginginkan kebaikan, kemarilah! Dan wahai yang menginginkan keburukan, kurangilah!” Dan Allah memerdekakan hamba-hambaNya dari neraka di setiap malam bulan Ramadhan.”

Mari kita simak dan download ceramah agama tentang persiapan-persiapan yang penting dilakukan untuk menghadapi bulan Ramadhan, baik puasa Ramadhan maupun ibadah-ibadah lain yang Allah lipat gandakan keutamaannya di bulan suci Ramadhan.

Download Ceramah Agama Ustadz Badrusalam, Lc. – Menyambut Ramadhan (Tarhib Ramadhan)

Ayo kita bagikan rekaman ceramah agama ini ke saudara-saudara Muslimin dan share juga ke Facebook, Twitter, dan Google+, insya Allah berpahala!


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/7139-menyambut-ramadhan-tarhib-ramadhan-ustadz-abu-yahya-badrusalam-lc/